Tidak Perlu Panik, Begini Tips Menghadapi DC Shopee PayLater yang Ampuh!

by Triana Zahara

FIN4D – Banyak orang yang akan merasa ketakutan ketika tiba-tiba didatangi oleh DC Shopee namun Sebenarnya ada tips menghadapi DC Shopee PayLater yang paling tepat. Agar Anda tidak senantiasa diteror oleh DC tersebut Mari diperhatikan orang yang singkat berikut!

Tips Menghadapi DC Shopee PayLater

1.      Jelaskan Kondisi Keuangan Anda Saat Ini

Pihak DC Shopee tentunya akan mendatangi Anda ketika ternyata Anda telat dalam membayar tagihan Shopee. Komunikasi yang damai dengan pihak DC merupakan hal yang begitu krusial sehingga mereka dapat memahami kondisi Anda.

Jelaskan alasan yang membuat Anda mengalami kendala ketika ingin membayar tagihan angsuran Shopee. Apabila kendala yang Anda alami saat ini memang tidak memungkinkan untuk membayar semua tagihan, maka tentunya pihak DC akan berusaha untuk memahami Anda bahkan berusaha membantu solusi bersama.

2.      Pastikan Identitas dari Pihak DC

Anda memiliki hak di mata hukum untuk menanyakan tentang identitas yang dimiliki oleh pihak DC tersebut. Ketika mereka datang ke rumah, maka Anda dapat mencoba untuk menanyakan tentang sertifikasi hingga surat tugas yang dimiliki oleh pihak DC.

Langkah ini merupakan hal yang cukup penting dan tidak boleh diremehkan sebab terkadang ada beberapa pihak yang berpura-pura menjadi DC. Apabila mereka menolak untuk menunjukkan identitas dan surat-surat sertifikasi yang dimiliki, maka alangkah lebih baik jika Anda menolak untuk berkomunikasi dengan mereka.

3.      Jangan Menghindar Atau Marah Kepada Pihak DC

Kesalahan terbesar dari pengguna Shopee yang didatangi DC adalah mereka justru memarahi ataupun menghindar dari pihak DC. Sebaliknya, alangkah lebih baik jika Anda menyambut kedatangan mereka dengan sopan karena mereka memang bertugas untuk menagih hutang yang dimiliki oleh para customer.

Apabila Anda tidak segera berkomunikasi dengan pihak DC justru hal tersebut akan memperburuk kondisi. Untuk itu usahakan agar Anda senantiasa mematuhi peraturan yang berlaku dan segera melunasi tagihan pembayaran yang dimiliki.

Kesimpulan

Itulah beberapa tips menghadapi DC Shopee PayLater jika Anda sedang mengalami masalah. Penting untuk senantiasa bersikap tenang dan tidak panik, sehingga Anda pun dapat menemukan solusi untuk menyelesaikan masalah Shopee PayLater.

Related Posts

Leave a Comment